1. Menggunakan Daun Seledri
Daun seledri yang biasanya di gunakan sebagai tambahan di dalam sebuah masakan ternyata juga dapat membantu meluruskan rambut secara alami. Caranya cukup mudah, pertama anda siapkan bahan bahannya terlebih dahulu, yakni segenggam daun seledri. Cuci bersih daun seledri tersebut, lalu tumbuklah hingga halus. Tambahkan sedikit air kemudian peras menggunakan kain bersih. Ambillah air perasan tersebut dan letakkan pada sebuah botol. Diamkan air tersebut selama satu malam, kemudian tuangkan atau oleskan air seledri tersebut ke rambut anda hingga sampai ke kulit kepala. Berilah pijatan ringan agar air seledri tersebut dapat meresap ke dalam kulit kepala. Setelah itu bilaslah menggunakan air hingga benar-benar bersih.
2. Menggunakan Santan Dan Jeruk Nipis
Cara Meluruskan Rambut Secara Alami dengan Jeruk Nipis
Campuran santan dan jeruk nipis juga dapat meluruskan rambut secara alami. Cara untuk membuat campuran ini juga cukup mudah yakni siapkan satu gelas santan kelapa dan perasan jeruk nipis sebanyak 2 sendok makan. Campurkan kedua bahan tadi sambil di aduk-aduk. Setelah benar-benar merata masukkan campuran tersebut ke dalam lemari es hingga campuran tersebut menjadi sebuah cream. Setelah menyerupai cream ambil campuran tersebut dan oleskan ke rambut anda hingga kulit kepala anda. Sisirlah rambut anda yang telah terolesi adonan tersebut menggunakan plan. Bungkus rambut anda dengan menggunakan shower cap dan biarkan hingga mengering. Bentuklah rambut anda sesuai selera anda. Setelah kering cuci rambut anda menggunakan air hingga benar-benar bersih. Agar rambut anda lurus dan rapi lakukan cara ini secara teratur yakni sekali dalam satu minggu.
3. Menggunakan Susu
Cara Meluruskan Rambut Secara Alami dengan Susu
Susu juga dapat membuat rambut ikal menjadi lurus. Cara meluruskan rambut alami dengan susu yaitu campurkan susu dan air dengan perbandingan 1 : 2. Masukkan ke dua bahan tadi ke dalam botol semprot. Lalu semprotlah rambut anda menggunakan campuran susu dan air tadi. Diamkan selama kurang lebih satu jam agar campuran tersebut meresap secara maksimal ke dalam rambut anda. Setelah rambut anda mengering, sisir rambut anda dan bilaslah menggunakan shampoo. Agar hasil yang anda dapatkan maksimal lakukan cara tersebut secara teratur.
4. Menggunakan Minyak Rambut
Selain hal-hal di atas, meluruskan rambut secara alami anda juga dapat dilakukan menggunakan minyak rambut. Pertama panasi minyak rambut anda, tunggulah hingga minyak rambut sedikit panas. Oleskan minyak tersebut ke seluruh bagian rambut anda. Massage atau pijat kulit kepala anda sekitar 5 menit. Kemudian sisir rambut anda secara perlahan dan tutuplah menggunakan handuk hangat. Hal ini akan sangat efektif untuk meluruskan rambut anda karena akan membuat folikel rambut menjadi lembab sehingga rambut ikal anda akan menjadi lurus.
Demikianlah beberapa bagaimana cara meluruskan rambut alami yang dapat anda lakukan. Cara di atas mampu membuat rambut anda menjadi lurus lebih lama. Selamat mencoba dan semoga berhasil.
No comments:
Post a Comment